Proyektor tidak dapat merespon sinyal
Sinyal tersebut diatas adalah sinyal cahaya dari proyektor yang keluar atau terlihat di layar sama sekali tidak ada atau tidak adanya tampilan yang terlihat. Agar terhindar dari kejadian seperti itu terulang maka kita harus sering mengecek apakah kabel port yang di masukkan sudah benar. Kalau kabel input yang di masukkan itu beda atau salah posisi maka gambar pada layar tidak akan keluar. Kemudian masih masalah kabel yaitu kabel VGA juga sudah tersambung dengan kabel VGA komputer atau laptop anda saat digunakan serta input dari proyektor LCD yang kita pakai.
Gambar di komputer tidak keluar semua dilayar proyektor
Masalah ini adalah gambar yang keluar atau terlihat dilayar terpotong atau gambar yang terlihat berkualitas rendah/tidak muncul sama sekali. Maka harus menghindari dengan mempersiapkan terlebih dulu yaitu dengan cara menonaktifkan layar laptop atau komputer yang anda pakai terutama ketika resolusi proyektor yang kita punya dan dipakai saat itu 1440×900, kita kecilkan resolusinya, karena biasanya resolusi Laptop/Pc lebih tinggi dari LCD PROYEKTOR yang edisi keluaran 2012-2014an.
Tampilan LCD buram
Masalah bagian LCD ini sangat sensitif dalam proyektor untuk itu kita harus sering membersihkan yang paling penting dan dirawat sebaik mungkin agar selalu bersih dan tidak menimbulkan masalah. Tetapi biasanya ketika lampu LCD buram itu terjadi karena umur lampu sudah memasuki masa habis, untuk itu solusinya dengan menggatinya.
LCD proyektor yang berubah warna
LCD proyektor yang sering berubah warna menjadi tidak jelas seperti berubah warna jadi biru, kuning atau orange. Untuk memperkecil kemungkinan hal tersebut adalah dengan merawatnya seperti tempat penyimpanan yang jauh dari terkena air, dan tentu pemakainya. Jika masalah yang terjadi seperti itu biasanya yang terjadi atau kerusakanya terletak pada :
- Pada bagian konektor kabel VGA LCD proyektor yang mengalami kerusakan/ bengkok/berkarat. Dan cara mengatasinya yaitu dengan menganti kabel dengan yang baru.
- Kerusakan pada bagian transistor warna, elco yang menggelembung, rusak di solderan pada board LCD, dan rusak di bagian blok RGB pada IC warnanya bawa ke servis ahlinya sesuai dengan Brand Proyektor tersebut (Servise Center)